Komputer Hang Setelah Upgrade RAM

Wednesday, August 1, 2012

Apa yang menyebabkan komputer hang setelah upgrade RAM? Saya bukan ahlinya tapi saya sendiri pernah mengalami hal ini. Beberapa waktu lalu lalu Saya meng-upgrade RAM komputer saya dan terjadi banyak hang setelah itu.

Komputer saya adalah komputer jadul, INTEL Core 2 duo dengan RAM ddr2 512mb dan motherboard ASUS. Saya beli kira-kira tahun 2004 atau 2005. Nah, beberapa waktu lalu saya berencana untuk meng-upgrade RAM komputer itu, kata orang-orang sih dengan spek segitu, bisa di upgrade RAM hingga 4gb. Terlalu banyak bagi saya RAM sebesar itu karena saya takut komputer saya akan semakin panas. Logikanya kan semakin tinggi RAM, semakin keras kerja komputer dan akan semakin panas dari sebelumnya (maaf, bila hal ini salah). Lagipula saya bukan pencinta game-game berat.

Jadi saya memutuskan untuk membeli RAM ddr2 yang setipe (1 seri) dengan RAM ddr2 saya sebelumnya. Walaupun sama ddr kan belum tentu sama serinya, seri ini bisa dilihat di perangkat keras RAM tersebut. Setelah saya obrak-abrik pasar, sulit untuk menemukan RAM ddr2 dengan seri yang sama dengan seri RAM saya. Komputer jadul he... Akhirnya saya putuskan untuk membeli asalkan RAM tersebut adalah ddr2. Katanya kan beda seri, nggak akan cocok, bisa saja komputer akan sering hang nantinya walaupun masih bisa dipakai.

Saya cari RAM yang 2gb, dengan rincian 2 ram masing-masing 1 gb (untuk 2 slot RAM). Karena ini lebih baik ketimbang memasangkan RAM 2gb hanya pada salah satu slot. Cari-cari RAM 1 gb ddr2 juga nggak nemu, maklum kota kecil he.. Akhirnya saya mendapatkan RAM ddr2 2gb saja, dan saya beli RAM tersebut.

Saya pasang RAM tersebut pada komputer dan RAM lama saya lepas karena beda serinya. Karena bila digabungkan, kadang tetap bisa dipakai tapi berisiko merusak motherboard. Seandainya serinya sama maka saya pasangkan juga RAM lama saya tersebut.

Apa yang terjadi setelah itu? Komputer saya startup normal dan sepertinya tidak ada masalah. Tiba pada keinginan untuk memainkan game ringan seperti game dari Pop Cap atau Plant & Zombie, komputer saya langsung hang. Ya, tidak ada hang kecuali saat main game, walaupun game ringan. Saya biarkan masalah itu selama beberapa hari, saya coba lagi main game, dan tetap hang.

Saya berfikir kalau komputer saya mengalami panas yang tinggi. Saya coba buka casingnya dan main game lagi dan tetap hang, saya coba bersihkan semua semua debu-debu di komponen dan tetap hang, lalu saya ambil kipas angin lalu lalu saya arahkan ke komponen komputer dan saya coba main game dan mulus, tidak hang lagi. Benar, komputer saya mengalami panas yang tinggi saat main game.

mengatasi komputer panas
Cooling fan

Harus dikipasin terus? repotlah he.. Saya kepasar lalu beli 2 kipas tambahan untuk komputer saya. Saya pasang kipas tersebut di belakang casing cpu dan semua normal kembali, tanpa hang ketika main game, bahkan game berat. Oh iya, satu tips, bila memasang kipas tambahan seperti itu, arah anginnya keluar CPU ya, bukan ke dalam CPU, ini lebih efektif. Perhatikan kipas power suplai, anginnya mengarah keluar kan? bukan ke dalam. Udara panas tersedot keluar dan kekosongan udara di dalam CPU langsung tergantikan dengan udara dingin yang masuk dari bagian depan atau samping casing CPU.

Ok, demikian pengalaman saya, semoga bermanfaat bagi teman-teman yang mengalami problem seperti saya.

Tambahan: Bila masih hang juga, terutama saat main game, cek PSU (power suplai unit), kemungkinan sudah lemah dan harus diganti. Umur PSU rata-rata hanya optimal untuk 5-6 tahun.

Sumber gambar: wikimedia

No comments:

Post a Comment

 
Copyright © 2015. Alur Kecil.
Design by Herdiansyah Hamzah. Published by Themes Paper. Powered by Blogger.
Creative Commons License
DMCA.com